Peresmian Laboratorium Lapangan Gizi Masyarakat dan Kewirausahaan serta Pengabmas Bina Wilayah Jurusan Gizi Di Desa Sukajadi, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya

Pada hari Jumát, 22 Juli 2022 telah dilakukan Peresmian Laboratorium Lapangan Jurusan Gizi Politeknik Kesehatan Tasikmalaya. Desa Sukajadi sebagai lokus percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, dijadikan Laboratorium Lapangan Gizi Masyarakat dan Kewirausahaan Jurusan Gizi Politeknik Kesehatan Kemenkes Tasikmalaya (Polkestama). Labortaorium lapangan ini sebagai komitmen civitas akademika Polkestama dalam fokus, intensif, dan terpadu bersama-sama masyarakat melaksanakan kegiatan tridharma perguruan tinggi khususnya menuju Desa Sukajadi menjadi Desa Zero New Stunting.

Peresmian dihadiri oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya, Camat Cisayong, Kepala Desa Sukajadi, Kepala Puskesmas Cisayong, Kepala SDN Sukajadi, Ketua Penggerak PKK Kecamatan Cisayong dan Desa Sukajadi, Sekretaris Desa Sukajadi, Dinas Sosial, Keluarga Berencana, Pengendalian Penduduk, dan Perlindungan Anak Kabupaten Tasikmalaya, Babinsa Desa Sukajadi, tokoh masyakarat Desa Sukajadi, civitas akademika (Dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa) Jurusan Gizi, dan humas Polkestama.

Pada kegiatan peresmian tersebut juga sekaligus dilakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat Skema Program Pengembangan Desa Mitra (PPDM) dengan tajuk: “Bina Wilayah Desa Sukajadi, Kecamatan Cisayong, dalam Rangka Percepatan Penurunan Prevalensi Stunting Di Kabupaten Tasikmalaya. Kegiatan ini di awali pada hari Kamis, 21 Juli 2022. Ketua tim Pengabmas ini adalah Ibu Ima Karimah, M.Si dengan melibatkan dosen, pranata laboratorium pendidikan, dan terutama mahasiswa Program Studi Diploma Tiga Gizi Tasikmalaya. Tema materi dan sasaran pengabmas ini adalah penyuluhan gizi untuk ibu hamil, ibu menyusui, ibu yang memiliki balita, dan siswa SDN Sukajadi.

You may also like...